Black Neon Tetra
Banyak yang menduga jika -si tetra hitam- ini adalah kerabat dekat dari Neon Tetra. Namun genus kedua ikan ini berbeda sehingga Black Neon Tetra digolongkan kedalam jenis tetra yang berbeda dengan Neon Tetra. Keunikan ikan ini terletak pada perpaduan warna tubuhnya.
Garis berwarna putih dan hitam sepanjang tubuh dipadukan dengan warna perak di bagian perut. Ditambah warna merah pada bagian atas mata membuat ikan ini banyak dicari oleh para penggemar ikan hias.
Filum : Chordata
Kelas : Actinopterygii
Ordo : Characiformes
Family : Characidae
Genus : Hyphessobrycon
Nama Ilmiah : Hyphessobrycon herbertaxelrodi
Nama Lain : Black Neon Tetra
Habitat Asal : Amerika Selatan (Brazil)
Ukuran Dewasa : 1.5 inches (4 cm)
Sosial : damai, bisa dicampur dengan jenis ikan damai lain
Usia Maksimal : 5 tahun
Zona Renang : atas dan tengah
Minimal Volume : 57 liter
Pakan : Bloodworm (cacing darah), Daphnia (kutu air), Pelet
Pembiakan : ovipar
Perawatan : sedang
pH : 5.5 - 7.5
Kekerasan Air : sampai 6 dGH
Suhu : 73-81 F (23-27 C)
Jenis Kelamin : betina lebih bulat/besar dari jantan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar